(Dabo Singkep), PW: Serda Marinir Chandika anggota Puslatpurmar 9 Dabo Singkep berhasil meraih juara pertama dalam lomba menembak senapan yang diselenggarakan oleh Lanal Dabo Singkep untuk memperingati HUT Lanal Dabo Singkep yang ke 29 Tahun 2021 pada hari Rabu lalu (22 September 2021).
Prestasi yang ditorehkan oleh Serda Mar Chandika merupakan prestasi pertama yang diraih oleh jajaran Puslatpurmar 9 Dabo Singkep dalam kegiatan olahraga prestasi, dan bisa disebut PECAH TELUR setelah satuan baru ini diresmikan oleh KASAL bulan April yang lalu. Prestasi awal ini merupakan kebanggaan bersama seluruh jajaran serta menjadi pemacu untuk prestasi-prestasi lainnya di masa mendatang.
Perjalanan satu semester awal merupakan masa-masa penyesuaian untuk jajaran Puslatpurmar 9 Dabo Singkep. Dibutuhkan kerja keras, kerja cerdas dan kerja ikhlas untuk membangun satuan menjadi satuan hebat. Sebagai satuan yang bertugas menyiapkan satuan tempur di jajaran TNI AL, Pelatih Kolatmar di Dabo Singkep senantiasa harus menunjukkan dedikasi yang luar biasa. Demikian penyampaian Danpuslatpurmar 9 Dabo Singkep, Mayor Mar Adid Kurniawan Wicaksono, M.Tr.Opsla kepada seluruh Pelatih Marinir Todak.