Aimas PW- Merupakan tugas rutin untuk mengetahui kondisi wilayah, Babinsa Koramil Persiapan Aimas Kodim 1802/Sorong. Serka Ogen Napitu melaksanakan komunikasi sosial dengan masyarakat di Kelurahan Aimas Distrik Aimas Kabupaten Sorong. Senin(20/09/2021).
Pembinaan komsos adalah merupakan salah satu kemampuan aparat teritorial yang harus di miliki oleh seorang Babinsa. Karena dengan Komsos diharapkan seorang Babinsa akan mengetahui tentang kondisi sosial masyarakatnya, sekaligus untuk mendapatkan data dan fakta sebagai penunjang tugas kewilayahan.
Dalam keterangan Babinsa mengatakan, “Sudah menjadi kewajiban kami sebagai Babinsa untuk selalu mengetahui perkembangan situasi wilayah binaan mulai dari jenis kegiatan maupun kendala yang terjadi di wilayah binaan.
Adapun tujuan kegiatan komsos tersebut meningkatkan keamanan dan silaturahmi dengan warga binaannya. Sekaligus untuk mengetahui kondisi dan perkembangan di masyarakat. Menurutnya, melalui kegiatan komsos akan terjalin silaturahmi yang baik dengan warga binaan akan tercipta suasana yang nyaman dan sejuk, sehingga memperlancar tugas keseharian kami sebagai Babinsa di wilayahnya.
Lanjut Babinsa mengatakan “Dalam situasi pandemi sekarang ini, sangat diperlukan kebersamaan dan saling mendukung antar warga masyarakat untuk mencegah meluasnya penyebaran Covid-19, dengan cara menumbuhkan kesadaran kita masing-masing untuk mematuhi dan menerapkan protokol kesehatan”. Ujarnya.
Babinsa juga menambahkan, pencegahan Covid-19 ini tidak akan berhasil jika warga belum sadar dan belum melaksanakan protokol kesehatan yang sudah diinstruksikan pemerintah, yang termasuk juga didalamnya adalah ikut mensukseskan program vaksinasi untuk menciptakan kekebalan imun terhadap v Covid-19 ini”. Tutupnya.
Stefen salah satu warga Kelurahan Aimas mengucapkan, “Terimakasih kepada Pak Babinsa yang selalu peduli dengan warga kususnya perkembangan wilayah pada umumnya. Mulai dari pendataan warga tidak mampu dan warga terdampak Covid-19 bahkan membantu untuk kelancaran berbagai jenis kegiatan yang dilaksanakan di Kelurahan Aimas Distrik Aimas Kabupaten Sorong”. Ungkapnya.