Vaksinasi Dosis Kedua, Keempat Kali Di Bulan September Di Lanud J.B. Soedirman

Purbalingga, PW: Bertempat Gedung Serbaguna Soewarno, Lanud J.B. Soedirman untuk yang keempat kalinya di bulan September kembali digelar vaksinasi dosis kedua, Purbalingga, Senin (13/9/2021).

Program vaksinasi yang telah dicanangkan pemerintah ini, Lanud J.B. Soedirman dengan serbuan vaksinasi TNI nya, terus mendukung  program tersebut. Diharapkan dengan vaksinasi tersebut akan terbentuk herd immunity atau kekebalan bersama.  Sehingga pandemi virus covid-19 dapat segera berakhir dan kehidupan kembali normal.

Kepala Seksi Kesehatan Letda Kes Andhika Wahyu di sela-sela kegiatan vaksinasi mengatakan  bahwa seksi kesehatan Lanud J.B. Soedirman saat ini melayani utamanya peserta vaksin untuk dosis kedua yang jatuh temponya pada hari ini, dengan target sebanyak 81 orang peserta.

“Di setiap kegiatan vaksinasi, saya tetap menghimbau kepada para peserta agar selalu mentaati protokol kesehatan.  Serta berharap juga masyarakat dapat memahami betul perilaku hidup bersih dan sehat yang harus dilakukan.  Salah satunya dengan menggunakan masker untuk menghindari percikan dan mencuci tangan pakai sabun, perlu dilakukan agar terhindar dari virus corona”, harap Kakes.

Related posts