TAPIN.-PW:Demi mensukseskan program pemerintah terkait vaksinasi covid-19, Babinsa Koramil 1010-01/Bungur melaksanakan pengamanan pelaksanaan vaksinasi dosis kedua, yang berlangsung di Puskesmas Tapin Utara, Kelurahan Rangda Malingkung, Kecamatan Tapin Utara.
Vaksinasi dosis kedua ini diikuti 92 peserta, yang mana peserta ini sebelumnya sudah divaksin dosis pertama dengan dosis vaksin yang sama, yaitu vaksin jenis Sinovac.
Saat ditemui, Sertu As’ari selaku Babinsa Koramil 1010-01/Bungur menerangkan, pada pelaksanaan vaksinasi kali ini, 92 peserta alhamdulillah bisa tervaksin, tanpa ada yang ditunda. Sabtu, (11/9/2021).
“Tahapannya tetap, mulai pendataan, skrening, vaksin, setelah divaksin menunggu 30 menit untuk observasi,”sambungnya
Sementara itu di tempat terpisah, Pjs. Danramil 1010-01/Bungur, Kapten Inf Syafri mengatakan, pihaknya akan terus mendukung program pemerintah terkait pengendalian dan pencegahan penyebaran covid-19, salah satunya dengan melaksanakan pengamanan dan monitoring kegiatan vaksinasi, seperti yang dilakukan Babinsa di Puskesmas Tapin Utara.
“Pelaksanaan tersebut demi kenyamanan dan keamanan saat berlangsungnya vaksinasi,”kata Kapten Syafri
Ia menambahkan, Kami berharap kepada warga yang belum vaksin sama sekali, agar segera mendatangi puskesmas, sehingga mendapatkan info pelaksanaan vaksin.(mk-95).