TAPIN-PW:Peresmian jembatan diatas jalan tambang (Underpass) Lingkar Binuang yang berlokasi di Ruas Jalan Bypass Binuang oleh PT. Binuang Mitra Bersama (BMB) blok dua. Senin (6/9/2021) pagi waktu setempat.
Adapun berhadir Bupati Tapin Arifin Arpan, Dandim 1010/Tapin Letkol Inf Andi Sinrang, Tokoh Masyarakat Drs. H. M. Zaini Mahdi Bcs, H. M. Hatta, H. M. Rihan Variza, Ulama Tuan Guru Muda H. Muhammad Barmawi, Direktur PT. Binuang Mitra Bersama blok II, Abdul Aziz Noor.
Dalam Sambutannya Direktur PT. Binuang Mitra Bersama, Abdul Aziz Noor mengatakan, pembangunan jembatan yang dilakukan pihaknya semata-mata ingin membantu masyarakat agar jalan yang dilewati masyarakat tidak masuk ke jalan tambang.
“Jalan ini kami bangun agar masyarakat yang hendak lewat tidak memasuki jalan tambang dan mengurangi bahaya, karena jalan yang seharusnya dilalui mobil-mobil besar, tidak seharusnya dilalui oleh pengendara sepeda motor atau pun mobil kecil atau keluarga, nanti kami juga akan mengolah bekas lubang danau menjadi objek wisata ,” terangnnya.
Senada dengan Direktur PT. Binuang Mitra Bersama, H. Yustan selaku kepala PUPR mengatakan, jembatan Underpass yang dibangun agar tidak mengganggu masyarakat yang beraktifitas juga mengurangi bahaya kecelakaan antara mobil besar dengan pengendara sepede motor, atau mobil kecil.
Bupati Tapin dalam sambutannya mengatakan, jembatan uderpass ini dapat dilalui masyarakat umum dan ini merupakan jalan Provinsi karena jembatan ini menghubungkan antara Kaltim-Kalsel, Kalteng-Kalsel.
Jalan ini pun menurut Bupati penting untuk memajukan perekonomian dareah karena banyak hasil panen kebun yang memalui underpass ini.
“Underpass ini sangat penting karena sebagai jalan umum, juga jalan antara Provinsi, menghubungkan Kaltim,Kalsel,Kalteng, dan juga banyak masyarakat yang melalui jalan ini membawa hasil panen mereka,” ujar Bupati.
Kedepan, Bupati juga berharap agar dibangunkan underpass di Desa Miawa karena jalan yang dilalui masyarakat disana masih melewati jalan tambang untuk membawa hasil panen kebun.
Dandim 1010/Tapin mengatakan, semoga jembatan underpass yang telah dibangun bisa bermanfaat dan dimanfaatkan oleh masyarakat agar dapat memajukan perekonomian daerah juga perekonomian dalam keluarga.
Acara Peresmian ini berlangsung lancar dan tentunya mematuhi Protokol Kesehatan yang berlaku seperti memakai masker,mencuci tangan, dan menjaga jarak.(Mk-95).