Prajurit Batalyon Infanteri 6 Marinir Ikut Serta Dalam Kegiatan Donor Darah Plasma Konvalesen

Jakarta, PW: Prajurit Batalyon Infanteri 6 Marinir (Yonif 6 Mar) ikut berpartisipasi menyumbangkan darah dalam kegiatan donor darah plasma konvalesen di Palang Merah Indonesia (PMI), Jakarta Pusat, Jakarta, Minggu (29/08/2021).

Kegiatan donor plasma ini diselenggarakan oleh PMI ini bertujuan dalam rangka membantu mengumpulkan dan menjaga persediaan darah bila suatu saat dibutuhkan.

Kegiatan tersebut juga menjadi wujud nyata prajurit Yonif 6 Mar dalam kegiatan sosial peduli terhadap sesama terlebih pada masa pandemi Covid-19 banyak memerlukan cadangan atau ketersediaan darah untuk masyarakat.

Dalam kesempatan terpisah Komandan Batalyon Infanteri 6 Marinir letkol Marinir Daniel Tarigan menyampaikan “kegiatan sosial seperti ini sangat berguna bagi masyarakat atau saudara kita yang sedang membutuhkan, sudah sepatutnya kita sebagai garda terdepan berperan penting dalam kegiatan sosial seperti ini selain sebagai bentuk nyata kepedulian prajurit Batalyon Infanteri 6 Marinir terhadap sesama, juga mempererat tali silaturahmi terhadap masyarakat,” ungkap Danyonif 6 Marinir.

Related posts