Prajurit Yonmarhanlan III Bersama Pengurus Jalasenastri Ranting E Cabang 1 Melaksanakan Olahraga Bersama

Jakarta, PW: Dalam rangka menjalin silaturahmi di suasana Idul Fitri sekaligus meningkatkan imunitas dan menjaga kebugaran tubuh, Komandan Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Danyonmarhanlan) III Jakarta Mayor Marinir Amin Surya Laga, S.E., M.Tr.Opsla., beserta Ketua Ranting E Cabang 1 Korcab Pasmar 1 Jalasenastri Gabungan Korps Marinir Ny. Dika Amin Surya Laga melaksanakan olahraga bola voli bersama para prajurit di Lapangan bola voli Mako Yonmarhanlan III, Jl. Tabah Raya No. 1 RT. 010/001 Kelapa Gading Barat, Jakarta Utara, Rabu (19/05/2021).

Sebelum melaksanakan olahraga tersebut, Ketua Ranting E Cabang 1 Korcab Pasmar 1 bersama pengurus Ranting E dan Prajurit melaksanakan pemanasan, peregangan dengan lari-lari kecil ditempat dilanjutkan olahraga permainan bola voli.

Danyonmarhanlan III menyampaikan, permainan bola voli ini bermanfaat membantu membakar kalori dan lemak, meningkatkan kekuatan, memperlancar metabolisme, meningkatkan koordinasi mata dan tangan, membangun ketangkasan, kecepatan, dan keseimbangan tubuh, menyehatkan jantung, membangun kekuatan otot-otot serta dapat meningkatkan kemampuan aerobik tubuh, khususnya di masa pandemi Covid-19 saat ini.

“Selain menyehatkan tubuh, salah satu jenis permainan bola ini juga bisa meningkatkan kerja sama dengan rekan setim untuk meraih poin dan memenangkan pertandingan,” ujar Danyonmarhanlan III.

Related posts