Budayakan Prajurit Pelatih Puslatpasrat Peduli Kepada Sesama Dan Alam Semesta

(Surabaya), PW: Komandan Komando Latih Korps Marinir (Dankolatmar) Kolonel Marinir I Made Sukada, Memberikan Jam Komandan kepada seluruh prajurit Pusat Latihan Pasukan Pendarat (Puslatpasrat) “Ywa Priangga Puspita” Di teras Masjid Baitul Anwar Kodikmar Gunungsari Surabaya, Selasa (18/05/2021).

Jam Komandan adalah salah satu sarana untuk mempererat tali silaturahmi antara pimpinan dengan seluruh prajurit sebagai bentuk perhatian dari Komandan Kolatmar dalam membina dan memelihara soliditas serta jiwa korsa antara prajurit dengan komandan.

Dalam arahannya Komandan Kolatmar menyampaikan bahwa sebagai prajurit, senantiasa harus senantiasa menjunjung tinggi Trisila TNI AL, Sumpah Prajurit dan Sapta Marga, sebagai wujud dedikasi kinerja kita disatuan, selalu menjaga kebugaran dan rajin berolah raga, terlebih dimasa Pandemi Covid-19, para prajurit harus disiplin melaksanakan protokol kesehatan dengan sebaik-baiknya.

” Prajurit harus senantiasa Peduli Kepada Sesama Dan Alam Semesta, selalu menjaga fisik tetap prima agar selalu siap memenuhi panggilan tugas. Jaga penampilan dalam segala situasi dimanapun berada, dan tidak kalah pentingnya menjaga keharmonisan dalam keluarga sebagai pendorong dan penyemangat dalam berdinas kita sehingga menjadi prajurit yang profesional,” demikian pesan orang nomor satu Kolatmar kepada prajurit Puslatpasrat.

Turut hadir yakni : Letkol Mar Suprihatin (Pasintel Kolatmar), Letkol Mar Prasetyo P. (Pasops Kolatmar), Letkol Mar Pujiono (Paspers Kolatmar), Letkol Mar Wisnu (Paslog Kolatmar), Letkol Mar Data (Pasbangtik), Mayor Mar Poniman (kaprim Kolatmar), Mayor Mar Suhari ( Dankima Kolatmar) dan seluruh Perwira Puslatpasrat.

Selama jam Komandan tetap melaksanakan protokol kesehatan pencegahan Covid-19 dengan selalu memakai masker dan physical distancing.

Related posts