Halsel, PW: Bertempat di Lapangan Makodim 1509/ Labuha, Pada pagi hari ini Senin, 17 Mei 2021 Pukul 08.00 WIT Personil Kompi Senapan A mengikuti kegiatan Apel Sinergitas TNI – Polri. Masih di bulan Syawal setelah Idul Fitri 1442 H dalam kegiatan tersebut merupakan moment silaturahmi dan saling memafkan dalam membentuk Kesatuan yang terpadu yaitu membangun sinergitas antara TNI – Polri khususnya di Wilayah Bacan, Halmahera Selatan.
Kegiatan tersebut diikuti oleh 20 personel Kompi Senapan A Yonif RK 732/Banau Dpp Letda Inf Yudhi Darmansyah bersama dengan personil Kodim 1509/ Labuha, Anggota Pom Labuha, Instansi Polri di Bacan. Dengan mengucap rasa syukur dan merupakan anugerah bagi seluruh Instansi khususnya TNI – Polri di wilayah Bacan untuk dapat kembali menjalankan tugas di bidangnya masing – masing setelah Hari Raya Idul Fitri 1442 H ini. Dalam Kegiatan ini juga merupakan kesempatan dalam rangka memperingati Hari Raya Idul Fitri 1442 H untuk dapat saling bersilaturahmi dan saling memafkan di bulan Syawal ini.
Kegiatan tersebut dilaksanakan untuk memupuk kebersamaan anggota Kompi Senapan A Yonif RK 732/Banau dengan instansi lain yang berada di wilayah Halmahera Selatan, khususnya di wilayah Bacan untuk mendukung tugas pokok satuan kedepan agar terjalin silaturahmi, komunikasi dan kerjasama yang baik. Dengan tidak mengesampingkan protokoler kesehatan di era Pandemi ini, kegiatan tersebut berjalan dengan tertib dan lancar.
Letkol Inf Suhendar Suryaningrat S.H. M.Si selaku Danyonif RK 732/Banau menyampaikan, “Kami mewakili keluarga besar Yonif RK 732/ Banau mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1442 H, Minal Adizin Walfaidzin, mohon maaf lahir dan batin. Dengan adanya Kerjasama yang baik antar sesama instansi antara TNI – Polri diharapkan kedepan terjalin hubungan yang baik antar sesama instansi sehingga dapat saling membantu tugas pokok Satuan satu sama lainya”, dalam rilis resminya di Mako Yonif RK 732/Banau.