Prajurit Batalyon Infanteri 3 Marinir Terima Pembekalan Stress Management Dari Dinas Psikologi TNI AL

Sidoarjo, PW: Prajurit Batalyon Infanteri 3 Marinir menerima pembekalan cara mengatasi stres (Stress Management) dari Dinas Psikologi TNI AL di Gedung Edianto Bapra Brigif 2 Marinir, Gedangan, Sidoarjo, Jawa Timur. Senin (10/05/2021).

Kegiatan tersebut sebagai narasumber Kepala Sub Dinas Psikologi Operasi (Kasubdis Psiop) Kolonel Laut (KH) Drs. Bachrul Ulum, M.PPO., Psikolog beserta 3 Perwira Dinas Psikologi TNI AL memberikan pembekalan tentang bagaimana cara menangani stres pada saat melaksanakan tugas atau operasi. Beberapa materi yang disampaikan di antaranya pengertian tentang stres, gejala stres, cara mengatasi stres (Stress Management) dan Penatalaksanaan Pasca Covid-19.

Tujuan dari pembekalan psikologi tersebut yaitu memberikan gambaran kepada prajurit Batalyon Infanteri 3 Marinir tentang bagaimana cara mengatasi stres (Stress Management) di dalam medan penugasan.

Komandan Batalyon Infanteri 3 Marinir Letkol Marinir Tri Yudha Ismanto, S.E., MSDA menyampaikan bahwa kegiatan pembekalan tersebut sangat perlu diterima oleh Prajurit Batalyon Infanteri 3 Marinir agar seluruh prajurit mampu memahami tentang cara mengatasi stres dalam melaksanakan penugasan sehingga dalam pelaksanaan tugas maupun latihan ke depannya dapat berjalan dengan lancar dan sesuai rencana.

Related posts