Belawan, PW: Menjelang Hari Raya Idul Fitri 1442 H/2021 M, Komandan Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Danyonmarhanlan) I Belawan Letkol Marinir Farick, M.Tr.Opsla., menggelar Apel khusus bertempat di Mako Yonmarhanlan I, Jl. Serma Hanafiah No. 01, Belawan, Senin (19/05/2021).
Dalam apel khusus tersebut Danyonmarhanlan I Letkol Marinir Farick menyampaikan bahwa saat ini pandemi Covid-19 di negara kita belum berakhir, “Mari kita laksanakan perintah dari pemerintah dan satuan atas dengan melarang tidak boleh melaksanakan ijin lebaran pulang kampung demi kesehatan kita bersama. Karena pelarangan mudik tersebut merupakan upaya untuk meminimalisir penularan Covid -19 yang akhir akhir ini mengalami peningkatan,” ujarnya.
Lebih lanjut Danyonmarhanlan I juga menegaskan kembali kepada para prajuritnya untuk tidak melibatkan diri dalam perbuatan ilegal yang melanggar hukum, hal ini demi menjaga nama baik satuan. “Mari jadikan puasa ini sebagai interopeksi diri kita apa yang sudah kita kerjakan selama 11 bulan kemarin untuk lebih baik lagi di tahun depan, janganlah senang melihat orang susah dan susah melihat orang senang, jadikan satuan kita ini sebagai bingkai kebersamaan yang indah sebagai satu keluarga seperti amanah Komandan Pasmar 1,” terangnya.
“Pada kesempatan yang baik ini saya menyampaikan amanah dari Komandan Pasmar 1 yang menyampaikan Mohon Maaf Lahir dan Batin dan juga saya pribadi sebagai Danyonmarhanlan I dan manusia secara pribadi, bila selama dalam memimpin ada kesalahan, di hari yang fitri sebentar lagi akan tiba, untuk itu mohon dimaafkan dan mari kita songsong tahun fitri ini untuk bekerja dengan giat dan lebih baik lagi,” ucap Letkol Farick mengakhiri arahannya.
Usai menyampaikan arahannya, kegiatan dilanjutkan dengan Danyonmarhanlan I membagikan bingkisan lebaran Idul Fitri secara simbolis kepada prajuritnya. Kegiatan tersebut dilaksanakan dengan tetap menerapkan protokol kesehatan Covid-19.
Hadir dalam kegiatan tersebut para Perwira Staf dan para Danki serta Danton Yonmarhanlan I Belawan.