(Sidoarjo) PW : Komandan Brigade Infanteri 2 Marinir Kolonel Marinir Rudi Harto Marpaung memantau kegiatan prajuritnya yang berada di daerah penugasan baik di dalam negeri maupun di luar negeri melalui video conference di Mako Brigif 2 Marinir Gedangan, Sidoarjo, Jawa Timur. Jumat (07/05/2021).
Dalam melaksanakan video conference, Komandan Brigif 2 Marinir yang didampingi Pasops Brigif 2 Mar Letkol Mar Supriyadi, Kasi Ops Mayor Marinir Lukman tersebut menyampaikan ucapan selamat menjalankan ibadah puasa kepada seluruh prajurit yang berada di penugasan.
Pada kegiatan tersebut Komandan Brigif 2 Marinir melaksanakan video conference dengan prajurit yang sedang melaksanakan Satgas Yon Mekanis TNI Konga XXIII-G/Unifil, Serka Mar Sudarwi, Satgas Force Protection Companni (FPC) Kopka Mar Doni, Satgas Rapid Deployable Battalion (RDB) Sertu Mar Sunardi, Satgasmar Ambalat di Sebatik, Lettu Mar Ahmad Irfan dan Satgas Pulau Terluar di Pulau Danarote Lettu Mar Aghy Kauna, S.Than.
Dalam vicon tersebut Komandan Brigif 2 Marinir menerima laporan situasi saat ini mengenai prajurit Brigif 2 Marinir di daerah penugasan dari Komandan Satgas maupun yang tertua di Satgas tersebut dan kegiatan yang dilaksanakan selama dalam penugasan.
Komandan Brigif 2 Marinir Kolonel Marinir Rudi Harto Marpaung menyampaikan bahwa kegiatan vicon tersebut bertujuan untuk mengecek kondisi prajurit Brigif 2 Marinir yang berada di daerah penugasan.
Dalam kesempatan tersebut Kolonel Marinir Rudi Harto Marpaung mengharapkan kepada seluruh anggota Satgas agar selalu meningkatkan iman dan taqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, melaksanakan tugas operasi dengan tetap mengutamakan keamanan personel dan material, tetap menjaga komunikasi dengan keluarga maupun dengan anggota sesama penugasan, dan yang tidak kalah pentinganya yaitu selalu menjaga kesehatan, mengingat saat ini dalam pandemi Covid-19 yang melanda di seluruh dunia.
Selain itu, juga melaksanakan koordinasi dengan satuan samping dengan baik, melaksanakan kegiatan yang bersifat positif dan berguna bagi orang banyak serta selalu melaporkan setiap perkembangan situasi.