Maluku PW. Kami siap untuk membantu Polri dalam hal ini, Polda Maluku untuk pengamanan Operasi Ketupat Siwalima Tahun 2021, sehingga bisa sejalan dengan amanat Kapolri melalui Kapolda Maluku.
Hal tersebut diungkapkan Pangdam XVI/Pattimura Mayjen TNI Jeffry A Rahawarin, saat menghadiri apel pengamanan Hari Raya Idul Fitri 1442 Hijriah di wilayah Provinsi Maluku, bertempat di Lapangan Merdeka Ambon, Rabu (5/05/2021).
“Intinya ada dua, bagaimana pengamanan kamtibmasnya dan bagaimana penanganan pencegahan Virus Covid-19,” tutur Pangdam.
Pangdam berharap, dua hal tersebut dapat diimplementasikan oleh para prajuritnya yang terlibat dalam Operasi Ketupat Siwalima ini, agar lebih humanis dan sejuk dalam menjalankan tugas di lapangan hingga selesai perayaan hari kemenangan (Idul Fitri), aman dan lancar.
“Untuk membantu pihak Kepolisian, Kodam XVI/Pattimura menerjunkan kurang lebih 1000 personel untuk terlibat dalam Operasi Ketupat Siwalima ini,” pungkas Pangdam Pattimura.
Operasi Ketupat Siwalima ini, akan berlangsung selama 12 hari sejak 6 Mei s.d 17 Mei 2021, dengan menitik beratkan pada sentra pengamanan disejumlah fasilitas masyarakat seperti pusat perbelanjaan. @/red