Do’ Bersama Kodim 1010/Rantau

Tapin-PW: Kodim 1010 Rantau gelar doa bersama dalam rangka pelaksanaan tugas operasi satuan-satuan Jajaran Kodam VI/Mulawarman agar dapat berjalan aman, lancar, selamat, dan berhasil, serta sebagai wujud kepedulian atas musibah ditubuh TNI yang dilaksanakan di Musholla Al Mubarak Kodim 1010/Rantau, Kamis (29/4/2021) kemarin malam.

Selaku perwira tertua, Paaiter Kodim 1010/Rantau Kapten Inf Zaenal mengatakan kegiatan doa bersama kedepannya akan dilaksanakan setiap sholat berjamaah dan Yassinan setiap malam Jum’at.

Acara seperti ini akan dilaksanakan terus-menerus, tidak hanya di bulan Ramadhan saja.

“Acara doa seperti akan kami laksanakan setiap hari, bukan hanya dibulan Ramadhan saja, tapi dibulan-bulan yang lain pun akan tetap kita laksanakan.”jelasnya

“Kami berharap melalui acara keagaamaan seperti ini, semoga pelaksanaan tugas yang diemban oleh masing-masing satuan Jajaran Kodam VI/Mulawarman seluruhnya berjalan aman, lancar, selamat, dan juga berhasil, serta musibah di tubuh TNI tidak terulang kembali,”harap Zaenal

Nampak hadir dalam doa bersama, Para Perwira Staf, Danramil se – jajaran serta Babinsa dan PNS Kodim 1010 Rantau.(Mk-95).

Related posts