Babinsa Koramil 1802-03/Salawati Rapat Membahas Pencemaran Lingkungan

Sorong PW-– Lingkungan bersih merupakan dambaan semua orang. Untuk menciptakan lingkungan bersih dan rapi sehingga nyaman untuk ditinggali.

Babinsa Koramil 1802-03/Salawati, Sertu Muhtadi menghadiri rapat yang membahas dampak lingkungan yg ditimbulkan dari perusahaan yg berada di wilayah Kampung Arar yang dilaksanakan di Kantor Distrik Arar, Kabupaten Sorong.Jumat(23/04/2021).

Dalam pertemuan tururt hadir Ibu Endang Kepala Distrik Mayamuk, Bpk Nurdin Rumaur, kepala Kmpng Arar, Bpk Ustad Saka , tokoh masyarakat Kmpng Arar, dan 9 pimpinan perusahaan yg ada diwilayah Kampung Arar.

Pada kesempatan itu, Ibu Endang menjelaskan menciptakan lingkungan wilayah Kelurahan ini menjadi aman, tertib, bersih dan sehat menjadi tanggungjawab bersama-sama.

“Kesadaran untuk menjaga kebersihan lingkungan di masyarakat saat ini sudah berkurang, masih terdapatnya beberapa purasahaan industri yang mash membuang limbahnya di sungai tanpa melalui proses penguraian limbah yang ramah lingkungan,” kata Ibu Distrik.

Budaya membuang Limbah di sungai, menyebabkan lingkungan yang bersih sulit dicapai.

“Akibat pembuangan limbah di sungai dan selokan dapat menyebabkan sungai tercemar dan dapat menimbulkan bnayk penyaikit. Ini disebabkan belum adanya proses penguraian limbah yang ramah lingkungan sehingga limbah perusaaan yg di buang di sungai sangat merugikan masyarakat,” ucapnya lagi.

Hal ini merupakan salah satu perilaku buruk seakan sudah menjadi budaya masyarakat yang harus dirubah.

Selanjutnya, Babinsa, Sertu Muhtadi mengatakan tanggungjawab perusahaan tersebut lah yang membuang limbah industri ke sungai dan banyak mengakibatkan banyak kerugian bagi masyarakat dan lingkungan.

“Lingkungan yang bersih dan sehat tentu tak akan tercipta bila warga tidak berperan aktif, perusahaan jangan masa bodoh dan dan harus melihat dampak yang di akibatkan oleh perusahaan tersebut. Maka dari itu, kita memperingatkan pemilik perusahaan agar peka dan menjaga kebersihan lingkungan sekitarnya,” ucap Sertu Muhtadi

Related posts