Lima Belas Ujung Tombak Satuan Perkuat Resimen Artileri 3 Marinir Pasmar 3

Sorong, PW: Komandan Resimen Artileri 3 Marinir (Danmenart 3 Mar) Letkol Marinir Mochammad Idha Basri S.E.,M.M. memimpin langsung upacara  penerimaan Tamtama Remaja (Taja) Angkatan  XL/1 di depan Mako Menart 3 Marinir Katapop, Distrik Salawati, Kab. Sorong, Papua Barat. Rabu (21/04/2021).

Upacara penerimaan Taja tersebut ditandai dengan pengalungan  amonisi Meriam Howitzer 105 mm oleh Danmenart 3 Marinir kepada perwakilan Taja, adapun maksut lain dari upacara ini adalah sebagai simbol bahwa secara resmi anggota Taja Angkatan XL/1 telah diterima  sebagai keluarga besar prajurit Laba-Laba Hitam Menart 3 Marinir.

Dalam kesempatan tersebut Danmenart 3 Marinir menyampaikan, sebagai ujung tombak kesatuan kalian harus memiliki fisik dan mental yang prima guna menghadapi tugas-tugas kedepan yang semakin kompleks serta mempunyai kontribusi terhadap Artileri Korps Marinir.

“Pelajari karakteristik serta ilmu dasar kesenjataan Artileri di satuan, selain itu tetap jaga kesehatan dengan tetap menerapkan protokol kesehatan di masa pandemi saat ini,” ujar Danmenart 3 Marinir.

Kegiatan ini sekaligus memperkenalkan gedung Mako  Menart 3 Marinir dan Satuan-Satuan yang berada di dalam Kesatrian Marinir Abraham Octavianus Atururi kepada Taja Angkatan XL/1.

Related posts