TARAKAN – PW: Sebagai upaya meningkatkan ketrampilan dan kemampuan naluri tempur prajurit baik perorangan maupun tim, Pangkalan Utama TNI AL XIII (Lantamal XIII) menggelar kegiatan latihan Pertahanan Pangkalan (Hanlan) yang berlangsung di Markas Komando (Mako) Lantamal XIII, Jl. Sei Ngingitan, Kelurahan Mamburungan, Kecamatan Tarakan Timur, Kota Tarakan, Provinsi Kalimantan Utara, Senin (12/04/21).
Selain sebagai bentuk kegiatan latihan rutin, kegiatan ini juga sebagai salah satu upaya persiapan menghadapi pelaksanaan Uji Terampil Glagaspur P1-P2 Tahun 2021 di Lantamal XIII. Tergabung dalam rangkaian kegiatan latihan Hanlan kali ini meliputi, latihan drill Prosedur Komunikasi (Proskom), latihan Penindakan Huru Hara (PHH), latihan penanggulangan aksi terorisme, latihan peran tempur bahaya udara dan latihan peran kebakaran.
Dengan tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan sebagai upaya mencegah penyebaran covid-19, seluruh rangkaian kegiatan disimulasikan dengan tertib, lancar dan aman.