Acara Kenaikan Pangkat Prajurit Yonif 1 Brigif 2 Mar Pasmar 2 Diwarnai Tradisi Siram Kembang

(Sidoarjo) PW : Prajurit Yonif 1 Brigif 2 Mar Pasmar 2 yang mendapat kenaikan pangkat satu tingkat lebih tinggi menjalani tradisi siraman air kembang usai melaksanakan Upacara Kenaikan Pangkat (Kenkat) di lapangan apel Yonif 1 Brigif 2 Mar Pasmar 2 Gedangan, Sidoarjo, Jawa Timur. Senin (12/04/2021).

Siraman air kembang terhadap prajurit  yang naik pangkat satu tingkat lebih tinggi disaksikan oleh istri dan anak-anaknya tersebut agar mereka mempunyai kebanggaan tersendiri terhadap pangkat yang dimiliki oleh suaminya atau ayahnya sehingga memberikan motivasi kepada prajurit untuk berdinas lebih baik terhadap tugas-tugas yang diberikan.

Sebanyak 66 prajurit secara resmi menyandang pangkat baru satu tingkat lebih tinggi dari pangkat semula periode 1 April 2021 dengan rincian dari Serka ke Serma 2 personel, Sertu ke Serka  3 personel, Serda ke Sertu 12 personel, Koptu ke Kopka  12 personel, Kopda ke Koptu 30 personel dan Prada ke Pratu  6 personel.

Komandan Batalyon Infanteri 1 Marinir Letkol Marinir Aang Andy Warta, M.Tr.Opsla dalam sambutannya menyampaikan bahwa kenaikan pangkat bintara dan tamtama merupakan sebuah kebanggaan dan kehormatan serta prestasi yang telah diraih oleh seorang prajurit, hal tersebut merupakan hak yang diperoleh melalui perjuangan yang luar biasa. “Bagi Prajurit yang pangkatnya tertunda, bukan berarti mematahkan semangat kalian, akan tetapi jadikan motivasi dan semangat dalam melaksanakan kedinasan dan semoga semuanya tepat waktu dalam meraih prestasi dan kenaikan pangkat di periode berikutnya,” pungkasnya.

Related posts