Satgas PRCPB Yonmarhanlan VII laksanakan penyisiran untuk mencari korban tanah longsor

(Lembata), PW: Personil satgas Pasukan Reaksi Cepat Penanggulangan Bencana (PRCPB) Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Yonmarhanlan) VII laksanakan penyisiran di area terdampak bencana tanah longsor, untuk mencari korban jiwa akibat banjir bandang beberapa waktu yang lalu di Desa Amakaka dan Desa Waitaman Kab.Lembata Prov.Nusa Tenggara Timur. Minggu,(11/04/2021).

Satgas PRCPB Yonmarhanlan VII bekerja sama dengan Basarnas melaksanakan penyisiran untuk mencari korban yang hingga saat ini belum di ketemukan, total jenasah yang telah diketemukan di Desa Waitaman sebanyak 18 jenasah dari total 26 korban yang dinyatakan hilang, sementara untuk Desa Amakaka total jenasah yang ditemukan sebanyak 18 jenasah dari 28 korban yang dinyatakan hilang total korban yang belum di ketemukan sebanyak 18 korban.

Selanjutnya tim Satgas PRCPB Yonmarhanlan VII akan terus melakukan penyisiran hingga korban dapat di ketemukan dan di makamkan secara layak.

Related posts