Jakarta, PW: Prajurit Batalyon Kesehatan 1 Marinir (Yonkesh 1 Mar) melaksanakan penyemprotan messing yang telah digunakan untuk seleksi personel Satuan Tugas Batalyon Mekanik (Satgas Yonmek) XXIII-P di Kesatrian Marinir Hartono Cilandak, Jakarta Selatan, Sabtu (10/04/2021).
Untuk menampung peserta seleksi Satgas, Pasmar 1 sudah menyiapkan beberapa tempat diantaranya ruang rekreasi Kima Brigif 1 Mar, ruang Tidur Dalam Yonhow 1 Mar, ruang Tidur Dalam Yonzeni 1 Mar dan ruang Kima Yonif 2 Mar.
Menanggapi hal tersebut Perwira Seksi Operasi (Pasiops) Yonkesh 1 Mar Mayor Laut (K) drg. Indri Budhiraharjo, Sp.Perio., memerintahkan kepada 4 personelnya untuk mejalankan proses penyemprotan ruangan-ruangan tersebut. “Laksanakan penyemprotan disinfektan dengan maksimal, sehingga tidak ada celah untuk virus Covid-19 masuk ke satuan kita,” ujarnya.
Pelaksanaan penyemprotan disinfektan berjalan dengan lancar dan pada pelaksanakannya tetap memperhatikan protokol kesehatan sebagai upaya memutus mata rantai penyebaran Covid-19 dengan memakai alat pelindung diri dan mendi setelah selesai kegiatan.