Danyonmarhanlan XIII Tarakan Pimpin Upacara Kenaikan Pangkat Prajuritnya

(Tarakan), PW: Komandan Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan XIII Tarakan Letkol Marinir Parison Renaldo Siregar, S.H., M.M, memimpin upacara kenaikan pangkat prajuritnya di Lapangan apel Mako Yonmarhanlan XIII Jl. Binalatung, Kelurahan Pantai Amal, Kec. Tarakan Timur, Tarakan, Kalimantan Utara. Senin (05/04/2021).

Sebanyak 8 prajurit Yonmarhanlan XIII Tarakan menyandang pangkat baru satu tingkat lebih tinggi dari pangkat semula periode 01 April 2021, dengan rincian 3 orang Bintara dan 5 orang Tamtama.

Danyonmarhanlan XIII dalam amanatnya menyampaikan, bahwa kenaikan pangkat merupakan wujud kepercayaan dan kehormatan yang diberikan Negara, TNI, TNI AL, Korps Marinir kepada prajurit yang telah menunjukkan kinerja, prestasi, dedikasi dan loyalitas terhadap organisasi.

Usai Upacara kenaikan pangkat kegiatan dilanjutkan acara tradisi mandi air kembang, pemberian ucapan selamat dari Komandan beserta seluruh Prajurit kepada anggota yang naik pangkat dan pemotongan tumpeng sebagai ungkapan rasa syukur kepada Tuhan YME.

Kegiatan tersebut dilaksanakan dengan tetap memperhatikan Protokol Kesehatan untuk pencegahan Covid-19.

Related posts