(Mojokerto) PW : Penggunaan masker merupakan bagian dari rangkaian langkah pencegahan dan pengendalian yang dapat membatasi penyebaran virus Covid-19, Prajurit Yonif 1 Brigif 2 Mar Pasmar 2 bersama unsur tiga pilar melaksanakan pembagian masker secara gratis dalam rangka penerapan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) di wilayah Kec. Puri, Kab. Mojokerto, Jawa Timur. Rabu (31/03/2021)
Pembagian masker tersebut merupakan langkah efektif yang dilakukan sebagai antisipasi meluasnya atau mencegah penularan lebih lanjut virus covid-19, selain itu masyarakat juga dihimbau untuk melaksanakan kebiasaan baru Memakai masker, Mencuci Tangan, Menjaga Jarak, Menghindari Kerumunan dan Mengurangi mobilitas/aktifitas di luar rumah/kantor (5M). Dengan menerapkan 5M dalam masyarakat setidaknya dapat menekan penyebaran virus Covid-19 , saling mengingatkan dan saling peduli merupakan cara yang wajib dan harus diterapkan dalam masyarakat agar virus ini tidak menyebar karena ini demi kebaikan kita bersama.
Komandan Batalyon Infanteri 1 Marinir Letkol Marinir Aang Andy Warta, M. Tr. Opsla menyampaikan kepada Prajurit Yonif 1 Marinir agar melaksanakan operasi dengan penuh tanggung jawab dan selalu waspada dengan penyebaran Covid-19, jalin kerjasama yang baik dengan aparat pemerintah setempat, ikuti norma dan aturan yang ada di lingkungan masyarakat, tegur dan beri arahan yang sopan hingga masyarakat sadar untuk memakai masker.