(Surabaya), PW: Untuk mengetahui kondisi Kesehatan Jiwa prajurit dalam rangka persiapan pelaksanaan tugas, Prajurit Pasmar 2 Korps Marinir yang tergabung dalam Satgasmar Ambalat XXVII tahun 2021 mengikuti test Kesehatan Jiwa di RSPAL Dr. Ramelan, Surabaya, Jawa Timur. Selasa (30/03/2021).
Tahap Kesehatan Jiwa (Keswa) yang dilaksanakan meliputi Test Keswa tertulis dan dilanjutkan pengarahan oleh tim Kesehatan jiwa dari RSPAL Dr. Ramelan kepada seluruh prajurit yang tergabung dalam Satgasmar Ambalat XXVII tahun 2021. Kegiatan tersebut bertujuan untuk mengetahui tingkat kejenuhan dan stabilitas emosi prajurit sehingga dapat mencegah hal-hal yang tidak seharusnya terjadi.
Pada pelaksanaan kegiatan tersebut tetap mengedepankan protokol kesehatan guna memutus rantai penyebaran virus Covid-19 dengan mencuci tangan sebelum maupun setelah pelaksanaan kegiatan, memakai masker dan menjaga jarak (Physical Distancing).
Sementara itu, Komandan Batalyon Infanteri 5 Marinir Letkol Marinir Supriyadi, M. Tr.Hanla menyampaikan bahwa tujuan utama dari kegiatan tersebut yaitu untuk memeriksa keadaan Kesehatan Jiwa dan mengetahui kesiapan prajurit dalam rangka persiapan pelaksanaan penugasan pengamanan perbatasan Indonesia-Malaysia tepatnya di pulau Sebatik, Nunukan, Kalimantan Utara.