Pasiops Yonmarhanlan I Hadiri Pembukaan Musrenbang RKPD Kota Medan

Medan, PW: Perwira Seksi Operasi (Pasiops) Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Yonmarhanlan) I Belawan Kapten Marinir Santri M.S. Sitepu mewakili Danyonmarhanlan I Letkol Marinir Farick, M.Tr.Opsla., menghadiri rapat Musyawarah Perencanaan Pembangunan(Musrenbang) dan Penyusunan Rancangan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) tahun 2022 di Gedung Aula Hotel Santika Premiere Dyandra & Convention Jl Kapten Maulana Lubis, Medan, Selasa (30/03/2021).

Walaupun dalam masa pandemi Covid-19, acara yang dihadiri oleh seluruh pemangku kepentingan pembangunan kota Medan ini tetap dilaksanakan. Oleh karenanya sebelum memasuki ruang rapat, seluruh peserta wajib mengikuti protokol kesehatan Covid 19 dengan melaksanakan rapid test.

Walikota Medan, Muhammad Bobby Afif Nasution, SE., MM., dalam sambutannya menggaris bawahi tema kegiatan kali ini adalah “Kolaborasi Stakeholder Pembangunan Kota Untuk Pemulihan Ekonomi Melalui Peningkatan Layanan Kesehatan, Pemberdayaan Sosial dan Pembangunan Infrastruktur menuju Medan Berkah,Maju dan Kondusif” pada pembukaan  Musrenbang RKPD Kota Medan Tahun 2022 ini dan berharap rapat musyawarah ini dapat melahirkan program atau kegiatan yang mampu menjawab permasalahan dan tantangan saat ini dan masa mendatang termasuk Program prioritas pengendalian pandemi Covid-19 agar Medan kembali pada zona hijau serta mampu menggerakkan perputaran ekonomi masyarakat untuk bangkit dari keterpurukan.

Wali Kota Medan juga berharap seluruh pimpinan organisasi perangkat daerah (OPD) dan aparatur sipil negara (ASN) dapat bersama-sama memberikan sumbangan pemikiran yang konstruktif dan inovatif dalam menyusun program pembangunan.

Turut hadir dalam musrenbang ini Wakil Wali Kota Medan, H. Aulia Rachman, S.E, serta unsur FKPD Provinsi Sumut dan Kota Medan.

Related posts