(Pasuruan), PW: Pengawas dan Pengendali Latihan (Wasdal) Mayor Mar Eko Basuki mewakili Komandan Pusat Latihan Pertempuran (Danpuslatpurmar) 3 Grati Letkol Marinir Triyanto selaku Kepala Pengawas dan Pengendalian (Kawasdal) Prasatgas Ambalat XXVII Korps Marinir TA. 2021 menerima kunjungan Tim dari Dinas Operasi Latihan TNI AL (Disopslatal) Letkol Laut (P) Eko Setyono dan Mayor Laut (P) Adhi Nugroho dalam rangka meninjau Latihan Penyiapan Pra Satgas Ambalat XXVII Korps Marinir TA. 2021 yang diselenggarakan di Daerah Latihan (Rahlat) Kesatrian FF Tanjung Puslatpurmar 3 Grati, Pasuruan Selasa (23/03/2021).
Dalam kunjungan tersebut Tim Disopslatal menerima paparan materi latihan dari Wasdal Pra Satgas Ambalat XXVII Mayor Marinir Eko Basuki yang akan dilatihkan kepada 130 peserta Pra Satgas Ambalat XXVII. Dalam paparannya disampaikan peserta Pra Satgas selain menerima materi tempur juga diberikan pembekalan tentang pengetahuan Non Tempur yang menunjang pelaksanaan tugas nantinya meliputi materi Kepabeanan, Kehutanan, Bintahwil Saka Bahari, SAR, Damkar, Protap Kamla, Ekologi Kelautan dan pengetahuan peredaran Narkoba dengan mendatangkan Instruktur dari Instansi pemerintah diantaranya, Dinas Kelautan dan Perikanan, Pertanian dan ketahanan pangan, Imigrasi, BNN, BPBD dan Bea Cukai.
“Diharapkan para Prajurit Pra Satgas Ambalat XXVII Korps Marinir TA. 2021 mampu mengaplikasikan ditempat penugasan nantinya dengan baik dan benar,” harap Mayor Mar Eko Basuki.
Disela-sela meninjau jalannya pelaksanaan latihan, Letkol Laut (P) Eko Setyono berkesempatan memberikan arahan kepada peserta latihan untuk berlatih sebaik – baiknya dengan penuh rasa tanggung jawab, tetap semangat melaksanakan seluruh kegiatan dengan serius dan mengutamakan keselamatan Personil dan Materil (Zero Accident),” tegasnya.
Hadir dalam kegiatan peninjauan latihan ini Dandenlatbak PLP 3 Grati Mayor Mar Yono Santosa, Pasmilog PLP 3 Grati Mayor Mar Sudarno, Dansatdemlat PLP 3 Grati Lettu Mar Syaiful dan segenap Pelatih serta pendukung Latihan.