Pulang Pisau-PW: Merasa terpanggil oleh rasa Kemanusiaan serta rasa kebersamaan yang tinggi dengan Warga di lingkungan sekitar. Danramil 101-13-/ Pangkoh Peltu Legiman bersama Personelnya mendtaangi beberapa Warga kurang mampu di Desa Pangkoh Kecamatan Pandih Batu Kabupaten Pulang Pisau.
Kegiatan Berbagi sembako dan Tali asih yang dipimpin langsung oleh Peltu Legiman selaku Danramil tersebut merupakan bagian dari Kegiatan sosial Koramil 1011-13 / Pangkoh.
Kepada Media ini, Jum’at 12/3/2021 Peltu Legiman Menagatakan bahwa kegiatan yang dilaksanakan Pihaknya tersebut menyasar beberapa warga yang kurang mampu dan warga Masyarakat yang kehidupannya masih dibawah garis kemiskinan.
” Alhamdulillah, kami bisa berbagi kepada warga kurang Mampu yang ada di Desa Pangkoh ini,semoga kedepan kami masih diberi kesempatan terus agar bisa berbagi” Paparnya.
Legiman sapaan akrabnya Menambahkan bahwa dalam giat tersebut pihaknya menyambangi Bapak Didik dan ibu Asih yang.
” Bapak Didik mengalami kelumpuhan tidak mempunyai anak yng bisa merawatnya, sedangkan ibu Asih sendiri buta memiliki satu orang anak akan tetapi anaknya sendiri tidak pernah menengok Orang tuanya. jelasnya.
” Semoga kegiatan serupa bisa dilaksanakan oleh semua Pihak guna meringankan beban hidup Saudara kita ” Pungkasnya ( RD)