Maybrat PW: Pada hari Jumat tanggal 19 Februari 2021 Danrem 181/PVT Brigjen TNI Indra Heri, bersama Kasi Intel Kasrem 181/PVT Kolonel Arh Donny Indiawan, Kasiops Kasrem 181/PVT Kolonel Inf Slamet Supriyanto, Kasiter Kasrem 181/PVT Kolonel Arm Djoko Sujarwo, melaksanakan Kunjungan kerja di Kab. Maybrat dalam rangka meninjau lokasi pembangunan tempat Raker Ke – IV AM sinode GKI di tanah Papua. Bertempat di Aula sekretariat Pemda kabupaten Maybrat Jln. Ella, Kel. Ayamaru, Distrik Ayamaru, kab. Maybrat Prov. Papua Barat.
Danrem 181/PVT Brigjen TNI Indra Heri beserta rombongan meninjau lokasi pembangunan tempat Raker Ke – IV AM sinode GKI di tanah Papua didampingi oleh, Bupati Kab. Maybrat, DR.Drs.Bernad Sagrim, M.M, Ketua DPRD kabupaten Maybrat Perdinando Salosa, SE, Kapolres Sorong Selatan AKBP Sahat Maruli Hamonangan Siregar, SH, Kapolres Maybrat Kompol Bernadus Okoka SH.
Bupati Kab. Maybrat DR. Drs. Bernad Sagrim MM, dalam jumpa pers dengan wartawan menyampaikan sesuai laporan kami kepada bapak Pangdam, sehingga hari ini bapak Danrem datang bersilaturahmi sekalian mengecek lokasi yang akan digunakan dalam pelaksanaan Raker Ke – IV AM sinode GKI di tanah Papua. Beliau juga sebagai penanggung jawab wilayah sehingga beliau harus datang memastikan persiapannya maksimal sehingga dalam pelaksanaan raker dapat berjalan dengan lancar.
Lebih lanjut dikatakan Bupati bahwa Bapak Danrem sudah memberikan masukan dan arahan yang harus kami laksanakan, dimana dalam situasi pendemi Covid – 19 ini protokol kesehatan harus tetap di jaga. Beliau juga meninjau lokasi dari segi topografi tempat pelaksanaan sebagai pertimbangan dalam penempatan pasukan untuk mengamankan kegiatan, setelah meninjau lokasi hari ini beliau akan melaporkan kepada bapak Pangdam hasil dari peninjauan hari ini.
Untuk persentase dari persiapan yang sudah berjalan saya kira sudah mencapai 60% lebih karena ini tinggal sebentar lagi. Ucapan terimakasih dan apresiasi dari kami kepada bapak Danrem yang sudah menyempatkan diri untuk datang bersama-sama dengan kami dalam peninjauan tempat ini.
Danrem 181/PVT Brigjen TNI Indra Heri S.E, saat dikonfirmasi oleh wartawan menyampaikan, terkait pelaksanaan Raker Ke – IV AM sinode GKI di tanah Papua yang akan dilaksanakan pada tanggal 16 s.d 19 Maret 2021, kita ketahui bersama kita dalam situasi pendemi Covid-19 sehingga kita sepakati kegiatan ini harus berjalan dengan aman, lancar dan tertib terutama dari pendemi Covid-19.
Sesuai arahan dari bapak Pangdam kegiatan ini harus kita dukung semaksimal mungkin agar kegiatan ini dapat berjalan dengan lancar. Untuk kerlibatan kita sendiri pasti kita akan mengarahkan semua baik itu dari segi pengamanan dan dukungan kesehatan dan dukungan yang lain yang dibutuhkan, sehingga saya dan bapak bupati datang meninjau langsung lokasinya sehingga secara garis besarnya saya bisa perkirakan kira-kira apa yang harus kami persiapkan.
Kami dengan pihak kepolisian dan Stekholder yang ada akan bersinergi dalam menyukseskan kegiatan ini, untuk jumlah pasukan yang dikerahkan belum bisa saya pastikan berapa jumlahnya karena kita harus lihat dulu yang jelas kami akan dukung semaksimal mungkin, kami akan berkoordinasi dengan pihak kepolisian namun secara umum kita sudah punya gambaran jumlah peserta sekitar 450 orang.Yang penting kegiatan ini tidak mendapat gangguan dari hal-hal yang lain terutama pendemi ini, jangan sampe ada klaster baru lagi yang muncul hal ini yang tidak kita inginkan “ungkap Danrem. (Penrem 181/PVT).