Lestarikan Kemanunggalan TNI dan Rakyat, Babinsa Bantu Renovasi Gereja

Sorong PW: Guna memperkokoh kebersamaan dan kedekatan terhadap warga binaannya, Babinsa Koramil 1802-04/Seget Serda Kusendri bersama-sama dengan masyarakat kampung melaksanakan Renovasi salah satu Gereja di Kampung Kampung Malamas, Distrik Segun, Kabupaten Sorong.Sabtu (13/02/2021).

“Renovasi dengan memperluas gereja ini kami lakukan secara bersama-sama dengan warga, selain untuk memelihara dan mempererat Kemanunggalan TNI dan rakyat, namun juga agar renovasi/perbaikan ini segera cepat terselesaikan sehingga dapat segera digunakan oleh para warga jemaat yang akan beribadah di Rumah Tuhan ini pada hari minggu nantinya,” tutur Serda Kusendri.

Sebagai Babinsa di kampung ini, Serda Kusendri harus mampu menempatkan diri di tengah-tengah masyarakat dan memberikan rasa nyaman serta dapat dijadikan contoh kepada masyarakat untuk mengobarkan semangat gotong royong dijiwa masyarakat binaannya demi menjalin kekompakan dan kebersamaan antar warga.

Bapak Markus salah satu warga yang ikut dalam kerja bakti mengatakan, kebersamaan antara Babinsa dan masyarakat sudah sering dilakukan, seperti salah satunya yang sedang dikerjakan yaitu pembangunan rumah ibadah ini.

“Kami ucapkan terima kasih kepada Babinsa yang selalu hadir ditengah masyarakat dan juga tanpa pamrih untuk terjun membantu warga. Kebersamaan antara Babinsa dan warga pun juga terjalin dengan baik,” tuturnya.

Related posts