Hindari Penyebaran Penyakit ” Babinsa Bersama Warga Bersihkan Lingkungan Pasca Banjir

 

MARTAPURA-PW:Rabu ( 10/2) Pasca Banjir yang belakangan ini melanda wilayah Martapura memang sebagian sudah surut.

Namun dampak yang ditimbulkan masih terasa. Salah satunya ada penyakit yang timbul pasca banjir nantinya

Terlebih lagi jika masyarakat tidak menjaga kebersihan lingkungan rumahnya, maka sudah pasti akan menyerang anak anak hingga lansia” Tutur Babinsa ”

Sersan Satu Hasanudin harus turun bersama warga dibantu organisasi Masa dan Dispora melakukan bersih bersih lumpur sisa banjir dan sampah yang menumpuk menjadi prioritas yang harus segera dibersihkan.

Kepedulian Kami dalam hal ini bukan hanya saat datangnya banjir saja, namun pasca banjir juga menjadi perhatian kami”  ujar Sertu Hasanudin di sela sela aksi. Kerja bakti kali ini juga akan dilanjutkan pekan depan sampai lingkungan warga benar benar bersih

Salah seorang tokoh masyarakat dipasayangan Junaidi ( 53 ) mengatakan bahwa kegiatan ini harus dilakukan, lingkungan yang menjadi tempat tinggal dibersihkan ini mengurangi dampak lingkungan tak bersih menimbulkan penyakit .

Saat ini warga khususnya anak – anak juga orang tua selain gatal, batuk dan diare namun betugas kesehatan sudah melakukan pelayanan Alhamdulillah dibantu Babinsa “(Mk-95).

Related posts