Percantik Kantor, Koramil 1003-05/Sungai Raya Laksankan Rehab

KANDANGAN-PW:Kerapian dan kebersihan kantor merupakan salah satu cermin perilaku pada penghuni kantornya, sikap ini telah di tunjukan oleh Anggota Koramil 1003-05/Sungai Raya yang telah membersihkan dan merehab kantornya menunjukkan bahwa semua personil Koramil Sungai Raya siab melaksankan tugas dan tanggung jawabnya, Rabu (3/2)

Keterbatasan anggaran dari komando atas tidak menyurutkan langkah para personil untuk mempercantik kantor seperti apa yang di katakan oleh Serda Sudirman, dengan swadaya serta hubungan silaturahmi yang akrab antara Babinsa dengan tokoh masyarakat, sehingga secara ikhlas para tokoh masyarakat membantu mengantarkan material yang di perlukan untuk merehab.ucabnya

Kapten Inf Yus Kristali saat di temui mengapresiasi yang tinggi terhadap seluruh anggotanya atas kekompakannya bahu membahu bersama sama peduli untuk berusaha merehab plafon yang telah rusak di makan usia, agar kelihatan lebih rapi dan layak. terang Kapten Yus.

Lebih lanjut kegiatan pembenahan pangkalan ini merupakan salah satu cara untuk menumbuhkan rasa memiliki satuan sehingga timbul perhatian dengan menjaga, merawat serta memperbaiki bangunan kantor/pangkalan yang ditempati.jelasnya

Pembenahan pangkalan yang dilaksankan secara benar, terarah dan terencana diharabkan dapat meningkatkan kemampuan dan efektifitas kerja para anggota dalam melaksankan tugas pokoknya sebagai aparat tetitorial.tutubnya.(Mk-95).

Related posts