Prajurit Yonmarhanlan IV Terdampak Banjir Bandang Terima Bantuan Dari Danpasmar 1

Tanjungpinang, PW: Sebagai bentuk perhatian, Komandan Pasmar 1 (Danpasmar) 1 Brigjen TNI (Mar) Hermanto, S.E., M.M., yang diwakili oleh Komandan Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Danyonmarhanlan) IV Tanjungpinang Letkol Marinir Kemal Mahdar, S.H., M.Tr.Opsla, menyerahkan bantuan logistik secara simbolis kepada prajurit Yonmarhanlan IV yang terdampak musibah bencana alam banjir bandang di Kota Tanjungpinang, Kamis (21/01/2021).

Bantuan langsung yang berbentuk logistik dari Danpasmar 1 ini diharapkan dapat membantu meringankan beban prajurit Yonmarhanlan IV yang menjadi korban banjir bandang di beberapa wilayah Kota Tanjungpinang  yang memang sangat membutuhkan bantuan. Disamping kondisi tempat tinggal para korban bencana alam yang masih dalam proses pemulihan, keadaan global khususnya Negara Indonesia masih dalam masa pandemi Covid-19.

Pada kesempatan tersebut, para prajurit Yonmarhanlan IV mengucapkan banyak terimakasih atas perhatian dan bantuan yang diberikan oleh Danpasmar 1, karena bantuan tersebut sangat membantu meringankan kebutuhan pokok para korban banjir bandang  di Kota Tanjungpinang.

Sementara itu, Danyonmarhanlan IV menyampaikan bahwa kerja sama dengan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (FKPD) Kota Tanjungpinang akan memberikan  bantuan material bangunan kepada korban bencana alam dan dukungan tenaga arsitek agar proses pembangunan pemulihan rumah yang mengalami longsor segera dapat digunakan kembali.

Related posts