Tingkatkan Keimananan Prajurit, Batalyon Arhanud 1 Marinir Gelar Kauseri Agama

Jakarta, PW: Dalam rangka meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa, Prajurit Batalyon Artileri Pertahanan Udara 1 Marinir (Yonarhanud 1 Mar) menggelar kauseri agama di depan Mako Gedung Banuwastra, Kesatrian Marinir Baroto Sardadi Marunda, Jakarta Utara, Rabu (30/12/2020).

Dalam kegiatan kauseri agama tersebut bertindak sebagai penceramah yaitu Ustadz Ahmad Toyib, dengan mengambil tema “Memperkuat Keimanan dan Rasa Syukur Atas Nikmat Allah”.

Dalam ceramahnya, Ustadz Ahmad Toyib menyampaikan makna arti syukur adalah berterima kasih dan memuji sang pemberi nikmat yaitu Allah SWT baik secara langsung maupun tidak secara langsung atas karunia atau kebaikan dari Allah. Pengungkapan rasa syukur yaitu, mengakui nikmat dalam batin yang artinya kita meyakini bahwa apa saja yang telah kita rasakan, baik yang berbentuk jasmani maupun rohani, itu adalah dari Allah SWT.

“Segala urusan hendaknya didasari niat semata-mata mencari ridho Allah SWT,” pungkas Ustadz Ahmad Toyib.

Selama kegiatan tetap selalu mengutamakan protokol kesehatan guna menghindari penyebaran Covid-19 dengan menjaga jarak serta menggunakan masker.

Related posts