Pasiops Yonmarhanlan XII Hadiri Rapat Lintas Sektoral Lilin Kapuas

Pontianak, PW: Komandan Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Danyonmarhanlan) XII Mayor Marinir Anton Koerniawan, M.Tr.Opsla., diwakili Perwira Seksi Operasi (Pasiops) Mayor Marinir Indra Maulana Batubara menghadiri tapat koordinasi lintas sektoral dalam rangka pelaksanaan Opspol terpusat Lilin Kapuas 2020 bertempat di Aula Rupatama Polres Mempawah. Jl. Raden Kusno, Kab. Mempawah – Kalbar, Senin (21/12/2020).

Pada kegiatan rakor lintas sektoral yang melibatkan berbagai pihak diatas dapat dimaknai bahwa TNI-Polri, bersama Forum Koordinasi Antar Umat Beragama (FKUB) dan masyarakat senantiasa bersinergi serta siap untuk menjaga keutuhan NKRI demi terciptanya keamanan, ketertiban dan kedamaian khususnya Kabupaten Mempawah, dengan harapan bahwa perayaan natal dan tahun baru 2021 berjalan kondusif, masyarakat bisa menikmati dalam suasana penuh kesejukan serta tidak ada rasa ketakutan ketika menjalani kegiatan keagamaannya. Kendati kondisi saat ini berbeda keadaannya dengan tahun sebelumnya disamping masih merebaknya wabah penyakit menular Covid-19, isu nasional turut membayangi berkaitan dengan situasi keamanan.

Sebagaimana arahan Wakil Bupati Mempawah H. Muhammad Pagi, S.H.I., M.M., bahwa, dengan diselenggarakannya rakor ini diharapkan dapat memantapkan koordinasi, kerja sama, sinergitas dan soliditas jajaran Polres Mempawah, TNI, Pemerintah Daerah Kabupaten Mempawah dan instansi terkait lainnya, guna melakukan penyamaan persepsi dan evaluasi atas pelaksanaan operasi tahun lalu, sehingga pada tahun ini dapat lebih disempurnakan guna mewujudkan situasi keamanan keselamatan kelancaran ketertiban masyarakat yang kondusif.

Turut hadir dalam acara tersebut, Kapolres Mempawah AKBP Fauzan Sukmawansyah, S.I.K., M.H., Kasdim 1201/Mpw Mayor Inf Andreas, Kepala BNN AKBP Andi Suhardi serta para undangan terkait lainnya.

Related posts