Harapan Danramil Karang Intan ” Warga Penerima Rehab Rumah Agar Dirawat Dan Dijaga Kebersihannya

 

MARTAPURA-PW: Hasil Kerja Bakti TNI melalui program rehab rumah warga tak mampu kini diserahkan kepemilikannya.

Danramil 1006-05/Karang Intan Kapten Inf Inf Ramelan menyampaikan selamat kepada Aliyas Guntur yang mendapat kesempatan dari karya Bakti di semester II Kodim 1006 Martapura melalui Koramil 05 Karang Intan, Kamis ( 5/11)

“Kami berharap kepada pemilik rumah dengan selesainya renovasi rumah ini, agar senantiasa dirawat dan dijaga kebersihannya, karena selama tujuh hari rumah ini dapat terselesaikan, berkat bantuan dan warga juga dukungan Komandan Kodim Martapura

Diketahui selama pelaksanaan rehab rumah personil Koramil bersama masyarakat selalu aktif di Pimpin oleh Babinsa Sersan Dua Widodo , dalam kegiatan tersebut, juga bapak guntur memberikan bantuan berupa bingkisan sembako dan peralatan tempat tidur.” Ungkap Danramil

Alhamdulillaah, kami bersyukur dan senang rumah kami diperbaiki, terima kasih kami ucapkan kepada Danramil juga Babinsa yang sudah terjun langsung untuk membantu proses perbaikan rumah kami,” tutur ” Aliyas Guntur”(Mk-95).

Related posts