Dirsismet Pusterad : Kemanunggalan TNI dengan Masyarakat Tabalong Sangat Bagus

 

Tanjung-PW:Tatap Muka Direktur Sistem dan Metode Pusat Teritorial Angkatan Darat (Dirsismet Pusterad) Brigjen TNI Achmad Said S.Sos dengan Forkopimda dan Aparat TNI dan Kommas Tabalong.

Acara berlangsung di Pendopo Bersinar Pembataan, Jumat (23/10/2020). Kedatangan Brigjen TNI Achmad Said S.Sos disambut oleh Wakil Bupati Tabalong, Drs. H. Mawardi serta Dandim 1008/Tanjung, Letkol Inf Ras Lambang Yudha S.Sos dan jajarannya.

Selain Forkopimda, kegiatan ini juga dihadiri tokoh agama, tokoh masyarakat, perwakilan perusahaan, organisasi kemasyarakatan dan lainnya serta tetap menerapkan disiplin protokol kesehatan.

Kegiatan ini merupakan bagian dari kunjungan kerja dalam kegiatan bimbingan teknis (Bimtek) pembinaan teritorial untuk mengetahui sejauh mana kinerja aparat TNI (Kodim 1008/Tanjung) dengan Pemerintah.

Dalam sambutannya Brigjen TNI Achmad Said S.Sos mengungkapkan bahwasanya peranan TNI baik Penanganan Covid-19 di Tabalong ataupun kemanunggalan TNI dengan masyarakat sudah sangat bagus.

“Sangat bagus dan ini ditunjukkan dengan tanda-tanda situasi kondusif, dunia usaha berjalan stakeholder Forkopimda sangat erat” ungkapnya.

Kemudian ia berpesan kepada jajaran Kodim 1008/Tanjung untuk tetap semangat, bersyukur karena apa yang dilakukan ini sangat diharapkan dan didambakan masyarakat, oleh karena itu pegang terus kepercayaan masyarakat terhadap TNI.

Sementara itu, Wakil Bupati Tabalong, Drs. H Mawardi, mengatakan keberadaan TNI di daerah telah menunjukkan peran yang sangat baik dalam membantu Pemerintah Kabupaten Tabalong dalam penanganan Covid-19 dan berharap kebersamaan TNI bersama Rakyat semakin kuat dalam mewujudkan daya tangkal sebagai wujud kemanungalan TNI bersama Rakyat.

Peran TNI yang ditunjukkan secara baik, salah satunya selalu bergotong royong dengan masyarakat Tabalong, terbukti telah membuahkan hasil yang menggembirakan,” kata H. Mawardi

Mawardi menambahkan, tidak hanya itu, peran aktif TNI saat Pandemi Covid-19 yang membuat jajaran Pemerintah hormat dan kagum, di mana tiga pilar sangat membantu upaya-upaya dalam penanggulangan di Tabalong.(Mk-95).

Related posts