Jalasenastri Ranting B Cabang I Korcab Pasmar 1 Membatik Bersama Dharma Pertiwi

Belawan, PW: Dalam rangka hari batik Nasional Tahun 2020, Jalasenastri Ranting B Cabang 1 Korcab Pasmar 1 dan Gabungan Jalasenastri Korps Marinir mengikuti pelatihan membatik secara virtual bersama Dharma Pertiwi bertempat di Gedung Jalasenastri Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan  (Yonmarhanlan) I Belawan Jl. Serma Hanafiah No.1 Belawan Medan, Jum’at (02/10/2020).

Pada kesempatan tersebut Ketua Ranting B Cabang I Korcab Pasmar 1 Ny. Ade Farick yang ikut dalam kegiatan belajar membatik tersebut mengatakan, “Jalasenastri Ranting B Cabang I Korcab Pasmar 1 melalui Seksi Budaya akan selalu turut serta dalam pelestarian seni dan budaya Indonesia, batik merupakan warisan budaya Indonesia yang sudah diakui Dunia, dengan turut belajar membatik yang kita laksanakan bersama Dharma Pertiwi ini diikuti secara virtual oleh peserta dari Sabang sampai Merauke yang merupakan wujud kecintaan kita terhadap pelestarian seni dan budaya khususnya batik,” ujar Ny. Ade Farick.

Kegiatan belajar membatik secara virtual ini diikuti oleh pengurus Jalasenastri Yonmarhanlan I dan dilaksanakan dengan tetap mengikuti protokol kesehatan dengan tetap memakai masker, menjaga jarak dan mencuci tangan.

Setelah melewati semua proses yang membutuhkan ketelitian akhirnya pengurus Ranting B Cabang 1 Korcab Pasmar 1 nampak sangat puas dengan hasil yang mereka kerjakan dengan memamerkan dan berfoto dengan hasil karya tangan masing-masing.

Related posts