PRAJURIT YONMARHANLAN XIII LAKSANAKAN TMMD KE 109 DI KECAMATAN TARAKAN BARAT

(Tarakan) PW : Prajurit Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Yonmarhanlan) XIII Tarakan bersama prajurit Kodim 0907/TRK, Lanud Anang Busra/ANB, Satbrimob Polda Kaltara, bersinergi dalam program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 109 di Kelurahan Karang Harapan, Kecamatan Tarakan Barat, Kota Tarakan, Kalimantan Utara. Jumat (02/10/2020)

Kegiatan TMMD ke-109 Tahun 2020 di Wilayah Kodam VI/Mulawarman akan berlangsung selama satu bulan, yakni mulai tanggal 24 September 2020 hingga 24 Oktober 2020 yang dilaksanakan secara serentak, terpadu bersama kementrian dan Lembaga Pemerintahan Daerah.

Dalam pelaksanaan TMMD, tetap mengikuti protokol kesehatan, sehingga anggota Satgas dan masyarakat aman serta terhindar dari pandemi Covid-19, sehingga kegiatan Bhakti TNI atau TMMD dapat berjalan dengan lancar dan aman.

Danyonmarhanlan XIII Letkol Marinir Parison Renaldo Siregar, S.H., M.M. menyampaikan kepada prajuritnya agar dalam melaksanakan setiap kegiatan dilakukan dengan ikhlas sehingga dapat tercapai sasaran fisik maupun non fisik dengan baik dan tuntas serta aman, sehingga  hasilnya akan dapat dirasakan masyarakat.

Related posts