Sumsel, PW: Komandan Korem (Danrem) 044/Gapo Brigjen Tni Jauhari Agus Suraji S.I.P,S.Sos, melakukan kunjungan kerja ke kodim 0430/Banyuasin,senin (27/7/2020).
Kunjungan kerja Danrem 044/Gapo Brigjen Tni Jauhari Agus Suraji S.I.P, S.Sos beserta Isteri Ibu Indriyani Jauhari Agus Suraji di wilayah jajaran Korem 044/Gapo bertempat di Kodim 0430/BA Jl. Lingkar Sekojo Kel. Mulya Agung Kec. Banyuasin lll Kab. Banyuasin.
Turut mendampingi Danrem 044/Gapo, Kolonel Inf Ari Sudarsono Kasiopsrem 044/Gapo, Letkol Inf Efran Heriyanto Kasi Intelrem 044/Gapo, Letkol Cpm Azhari Dandenpom II/4 Palembang, Mayor Inf Binsar Simanjuntak Kapenrem 044/Gapo. Kapten Arm Zainal Arifin Dantim Intelrem 044/Gapo.
Kunjungan kerja Danrem 044/Gapo, di Kodim 0430/BA ini merupakan yang pertama kali nya semenjak Jendral Bintang Satu ini menjabat Danrem di Korem 044/Gapo. Rombongan tiba di Makodim 0430/Banyuasin pukul 07 00 Wib dan disambut oleh Dandim 0430/Banyuasin, Kapolres Banyuasin dan perwira Kodim 0430/Banyuasin serta langsung menerima jajar kehormatan.
Hadir menyambut Danrem 044/Gapo, 0430/Banyuasin, Bpk. H. Askolani Bupati Banyuasin, AKBP Danny Sianipar Kapolres Banyuasin, Para Pasi dan Danramil Kodim 0430/Banyuasin, Ibu Persit Kodim 0430/Banyuasin.
Danrem 044/Gapo pada pengarahannya menyampaikan, Kita harus meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa, utamakan untuk melaksanakan ibadah sehari hari.
Kita harus menjaga kerukunan rumah tangga, Jaga selalu rumah tangga kita dengan baik, Bina rumah tangga dengan hati dan komunikasi dan diskusi yang baik, Jaga anak anak dan selalu berikan motivasi.Saya berbangga karena cukup banyak anak anggota (KBT) yang berhasil lulus dalam Panda Penerimaan Akmil di jajaran Korem 044/Gapo berjumlah 26 orang,” ungkapnya.
Lebih lanjut di disampaikannya Kita harus hidup harus bersih, karena kebersihan sebagian dari pada iman. Sudah beberapa Kodim yang saya datangi, Kodim 0430/Banyuasin saya nilai sudah bersih meskipun Kodim baru karena masih dalam penataan.
Semaksimal mungkin hindari pelanggaran, terutama yang berkaitan dengan kehidupan rumah tangga, narkoba, penyalahgunaan senjata api, pelanggaran yang dapat merugikan satuan dan diri kita sendiri.
Menjelang pergantian Dandim, Hati-hati dengan anggota yang menjabat dibagian yang memegang anggaran hati-hati dengan adanya penipuan yang mengatasnamakan Komandan satuan baik melalui telepon ataupun sms.
Gunakanlah media sosial dengan baik, ambil hal-hal yang baik saja dalam pengunaan medsos. Waspadai Karhutla di wilayah, Babinsa sampaikan kepada masyarakat agar tidak membuka lahan dengan cara membakar lahan,”kata Danrem
Untuk permasalahan Covid 19, saya tekankan kepada seluruh anggota Kodim 0430/Banyuasin, jaga selalu kesehatan masing – masing jaga kondisi dan perhatikan protokol kesehatan, kemanapun pakai masker, dan rajin mencuci tangan Karena pencegahan yang paling efektif adalah menggunakan masker dan rajin mencuci tangan,” pungkasnya.