Jayapura, PW: Komandan Lantamal X Brigjen TNI (Mar) Nurri Andrianis Djatmika melepas keberangkatan 68 orang Casis prajurit TNI Angkatan Laut Panda X Jayapura yang bertolak menuju Sorong, Papua Barat menggunakan KRI Teluk Lada-521. Bertempat di Dermaga Pelabuhan Umum Jayapura, Minggu (26/07/2020).
Keberangkatan para Casis Panda X ke Sorong, Papua Barat ini dalam rangka seleksi tingkat pusat penerimaan prajurit TNI Angkatan Laut khusus pengawak kapal perang. Dan yang untuk pertama kalinya diprogramkan oleh Mabes TNI Angkatan Laut, penerimaan prajurit TNI Angkatan Laut khusus Wilayah Papua akan menjalani pendidikan militer pertama di Sorong, langkah strategis ini diambil guna menjawab kebutuhan pemenuhan personel pengawak kapal perang serta organisasi Koarmada III Sorong.
Tampak orang tua, kerabat maupun saudara para Casis, berjajar di dermaga turut serta melepas keberangkatan KRI Teluk Lada-521 yang dikomandani oleh Letkol Laut (P) Gunawan Hutahuruk.
Calon siswa yang terdiri dari 5 Caba PK Wanita, 31 Caba PK Pria dan 32 Cata PK penerimaan Panda X Jayapura, bergabung dengan 30 orang Casis dari Panda XI Merauke yang baru saja tiba di Jayapura, sesaat sebelum keberangkatan KRI Teluk Lada-521.
Kepada Komandan KRI Teluk Lada, di atas kapal, Danlantamal X mengucapkan selamat berlayar dan bertugas dalam pelayarannya menuju ke home base di Koarmada III Sorong.
Turut dalam melepas KRI Teluk Lada-521 Wadan Lantamal X Kolonel Laut (P) Eko Wahyono, S.E., M.M., para Asisten Danlantamal X, para Kasatker dan Komandan jajaran Lantamal X dan pasukan Merflug Lantamal X.