25 TAHUN PENGABDIAN, ALUMNI AKABRI 1995 GELAR BAKTI SOSIAL DONOR DARAH

Sorong, PW: Sebagai bentuk kepedulian atas keprihatinan bangsa yang tengah dilanda pandemi Covid-19, alumni Akademi Angkatan Bersenjata Republik Indonesia (AKABRI) kini menjadi Akademi Tentara Nasional Indonesia dan Akademi Kepolisian tahun 1995 yang bertugas di wilayah Sorong Papua Barat melaksanakan bakti sosial (Baksos) donor darah bertempat di Balai Kesehatan (BK) Pasmar 3 Jl. Sorong-Klamono Km.16, Kel. Klablim, Distrik Klaurung, Kota Sorong, Papua Barat. Jumat (24/07/2020).

Asintel Danpasmar 3 Kolonel Mar Ferdy Erwin Takaendengan salah satu alumni AKABRI 1995 mengatakan bahwa kegiatan bakti sosial berupa donor darah merupakan rangkaian reuni yang Ke-25 untuk teman-teman AKABRI angkatan tahun 1995 yaitu reuni perak ditahun ini.
“Bertepatan dengan HUT Ke-25 atau Silver Reunion AKABRI 1995 kami mengadakan bakti sosial di seluruh Indonesia serta diluar negeri dimana banyak dari kami yang sedang bertugas diluar negeri, kegiatan ini bertujuan untuk memberikan kontribusi terhadap masyarakat sebagai pengabdian kepada bangsa dan negara”, pungkasnya.

“Dengan semangat 25 tahun pengabdian AKABRI 1995 kita mantapkan soliditas dan sinergitas TNI-Polri dalam pengabdian kepada masyarakat, bangsa dan negara”, tambah Asintel.
Sementara itu, Aspers Danpasmar 3 Kolonel Mar Purwanto Hadi Saputro menambahkan bahwa kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk empati dalam situasi pandemi Covid-19 yang berdampak kepada seluruh aspek kehidupan.
“Puncak peringatan Reuni Perak (Silver Reunion) AKABRI 1995 berupa reuni secara virtual, syukuran dan penyerahan bakti almamater yang akan disiarkan secara langsung dan serentak disejumlah kota”, tambah Aspers.

Related posts