STAF OPERASI YONIF 5 MARINIR BERIKAN MATERI PENDALAMAN STRATEGI TAKTIK SETINGKAT REGU

(Surabaya) PW : Dalam rangka mencapai target sasaran sebagai prajurit satuan tempur yang memiliki kualitas yang profesional, Staf Operasi Batalyon Infanteri 5 Marinir memberikan pendalaman tentang strategi dan taktik setingkat regu di kelas lapangan Ksatrian Marinir Suroto II Ujung, Semampir, Surabaya. Rabu (22/07/2020).

Dalam kegiatan tersebut mempelajari beberapa materi guna memperdalam ilmu strategi dan taktik peperangan setingkat regu. Selama kegiatan tetap mengutamakan protokol kesehatan penyebaran covid-19 melalui Physical Distancing dan menggunakan masker.

Perwira Seksi Operasi (Pasi Ops) Yonif 5 Marinir Mayor Marinir Haris Tri Purnama menyampaikan bahwa pelajaran dan pendalaman taktik satuan regu tersebut bertujuan untuk mengukur tingkat pengetahuan dan kesiapan tempur khususnya Regu Senapan agar lebih mengerti dan memahami bidang teknik dan taktik bertempur serta kerja sama dan kepemimpinan di lapangan.

Sementara itu Komandan Batalyon Infanteri 5 Marinir Letkol Marinir Supriyadi, M.Tr. Hanla mengharapkan kepada seluruh prajurit Yonif 5 Marinir agar mengetahui serta memahami tugas dan tanggung jawab baik perorangan maupun kelompok serta mampu menerapkan dan mengimplementasikan dalam melaksanakan tugas yang diemban dalam penugasan yang dihadapinya.

Related posts