Kepulauan Seribu, PW: Dalam rangka Latihan Satuan Lanjutan (LSL) Triwulan II tahun 2020 Prajurit Roda Rantai Resimen Kavaleri 1 Mar (Menkav 1 Mar) melaksanakan latihan formasi dan manuver tempur dilaut serta Drill GKK (Gerakan Kapal Kepantai) yang diselenggarakan di Pulau Damar Kepulauan Seribu DKI Jakarta Senin, (30/06/2020).
Perwira Staf Operasi (Pasops) Menkav 1 Mar Letkol Mar Wisnu Syogo memimpin langsung latihan di medan lapangan untuk memanuverkan para pengawak Ranpur BMP-3F dan LVT7-A1 di laut saat formasi Drill GGK. Setelah pelaksanaan Drill GKK selesai Pasops Menkav 1 Mar mengucapkan banyak terima kasih dan apresiasi kepada para pengawak karena telah berhasil melaksanakan drill latihan dengan baik sesuai dengan arahan yang diberikan.
GKK sendiri adalah bagian dari fase tindakan operasi amfibi yang mencakup pengerahan kekuatan pendaratan dari pengiriman penyerangan ke daerah pendaratan yang ditunjuk. Rangkaian kegiatan diakhiri dengan foto bersama para pengawak Ranpur Menkav 1 Mar di Helly Deck Kapal KRI Semarang – 594 Komando Armada I.
Kegiatan ini juga diikuti oleh Komandan Resimen Kavaleri 1 Marinir (Danmenkav 1 Mar) Kolonel Marinir Achmad Sochfan, S.A.P., serta didampingi Kasiops Menkav 1 Mar Kapten Marinir Muhan Solihan.