KOTABARU – PW: Pangkalan TNI AL (Lanal) Kotabaru merupakan Lanal dibawah jajaran Pangkalan TNI AL XIII (Lantamal XIII) yang berkedudukan di Provinsi Kalimantan Selan. Dalam rangka pencegahan terhadap penyebaran Covid-19, personel Lanal Kotabaru melaksanakan Pengamanan (Pam) Siaga Covid-19 di beberapa titik obyek vital yang ada di Kotabaru, Provinsi Kalimantan Selatan, Kamis (21/05/20).
Beberapa obyek vital tersebut antara lain, Pelabuhan Panjang Siring Laut, Jl. Pangeran Indra Kusuma Kecamatan Pulau Laut Sigam, Posko Pelindo III Stagen dan Posko Pelabuhan Ferry Tanjung Serdang, Kecamatan Pulau Laut Tengah. Obyek vital tersebut merupakan akses keluar dan masuknya beberapa warga dari dan ke Kotabaru yang menggunakan mode transportasi laut, sehingga bisa dimungkinkan dapat membawa virus, oleh karena itu dimasa pandemi Covid-19 sekarang ini perlu ditempatkan personel untuk ditugaskan melaksanakan pengecekan kesehatan guna mengantisipasi terjadinya penyebaran Covid-19.
Adapun rangkaian kegiatan yang dilaksanakan dimasing-masing Posko Pam siaga Covid-19 tersebut antara lain, apel pagi dalam rangka pengecekan materiil dan personil jaga Pam Siaga Covid-19, pengumpulan data mengenai situasi terkini perkembangan Covid-19 di wilayah Kotabaru, pengecekan suhu tubuh terhadap para penumpang dari dan ke Kotabaru, menghimbau kepada para penumpang agar melaksanakan cuci tangan dan menggunakan masker serta melaksanakan pemeriksaan suhu tubuh terhadap para penumpang yang tiba di Kotabaru menggunakan thermo gun oleh petugas dari Dinas Kesehatan terkait. Perlu disyukuri bahwa untuk hari ini, hasil pemeriksaan suhu tubuh para penumpang dari setiap pos siaga yang ada dinyatakan normal dan tidak ditemukan adanya tanda-tanda yang menonjol terkait Covid-19.
Turut terlibat dalam kegiatan di masing-masing pos antara lain, personel Kodim 1004 Kotabaru, personel Polres Kotabaru, personel Dishub Kotabaru, personel BPBD Kotabaru, personel Dinkes Kotabaru dan personel Satpol PP Kotabaru.