Pontianak, PW: Komandan Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Danyonmarhanlan) XII Mayor Marinir Anton Koerniawan, M.Tr.Opsla., memimpin langsung jalannya Jam Komandan yang diikuti seluruh Prajurit Petarung “Jaguar Yudha Khatulistiwa” Yonmarharlan XII Pontianak, Jum’at (26/03/2021).
Jam Komandan tersebut berlangsung di Gedung Mahalayati Markas Komando (Mako) Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Lantamal) XII Pontianak. Jl Komyos Soedarso – Jeruju, Pontianak – Kalbar.
Dalam sambutannya, Danyonmarhanlan XII mengajak seluruh prajuritnya senantiasa bersyukur kepada Allah SWT Tuhan yang Maha Esa, karena masih dianugerahi kesehatan sehingga diijinkan untuk mengikuti kegiatan Jam Komandan pada pagi hari ini.
Lebih lanjut Danyonmarhanlan XII menekankan, bidang pengamanan diharapkan setiap prajurit bisa memproteksi diri sendiri dan keluarga sehingga tdk ada permasalahan yang menonjol, meski pada prinsipnya setiap masalah pasti dapat diselesaikan. Sementara bidang operasi, bagi prajurit harus meningkatkan skill dan persiapkan diri untuk mengemban tugas dalam latihan ataupun penugasan baik dalam negeri maupun luar negeri. “Bagi prajurit yang akan melakukan tes pendidikan, persiapkan juga sejak dini baik secara pembinaan fisik, akademik maupun profesionalitas prajurit sesuai dengan bidang kesenjataannya, jaga kebersamaan di lingkungan satuan serta bina kesejahteraan keluarga, untuk logistik jaga inventaris satuan yang sudah diterima pergunakan dan manfaatkan secara maksimal guna kemajuan Batalyon,” jelasnya.
“Saya ucapkan terimakasih atas dedikasi dan loyalitas dalam menjalankan tugas pokok satuan secara cerdas, tuntas dan ikhlas, yang selama ini sudah dicurahkan, tetap jaga sinergitas TNI-Polri dan pegang teguh kepercayaan yang diberikan rakyat kepada TNI, demi kemajuan Batalyon dan Korps Marinir,” pungkas Mayor Marinir Anton Koerniawan.