Bentuk Karakter Petarung, Prajurit Yon Kapa 1 Marinir Berlatih Silat

Jakarta, PW: Dalam rangka mengasah dan membentuk karakter Petarung, prajurit Batalyon Kendaraan Amfibi Pengangkut Artileri 1 Marinir (Yonkapa 1 Mar) mengisi kegiatan sore hari dengan melaksanakan latihan beladiri praktis Pencak Silat bertempat di lapangan Voli Yonkapa 1 Kesatrian Marinir Hartono Cilandak, Jakarta Selatan, Rabu (17/03/2021).

Latihan beladiri ini dilaksanakan sebagai upaya untuk pembinaan satuan dengan mengasah kemampuan perorangan secara bertingkat dan berlanjut, sehingga prajurit mempunyai rasa percaya diri atas kemampuan beladiri yang dimiliki dan dapat diaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari, apabila menghadapi keadaan yang dapat membahayakan keselamatan prajurit.

Danyon Kapa 1 Mar Mayor Marinir Nana Widiyanto, M.Tr.Opsla,. menyampaikan tujuan dilaksanakannya latihan beladiri praktis Pencak Silat ini adalah untuk membentuk karakter prajurit Yon Kapa 1 Marinir sebagai prajurit petarung, yang mampu membela diri saat menghadapi situasi yang terdesak dan mengancam.

Kegiatan tersebut tidak lupa tetap mengedepankan protokol kesehatan untuk pencegahan penyebaran Covid-19.

Related posts