(Surabaya), PW: Dalam rangka Latihan Perorangan Dasar (LPD) TW I TA 2021 Prajurit Kompi Markas Resimen Kavaleri 2 Marinir (Kima Menkav 2 Mar) Pasmar 2 mengasah naluri tempurnya dengan melaksanakan latihan menembak senjata laras panjang di Lapangan Tembak Lettu Mar (Anm) FX. Supramono, Bhumi Marinir Karangpilang, Surabaya. Rabu (03/02/2021).
Kegiatan ini merupakan bagian dari Latihan Perorangan Dasar (LPD) atau Latihan Perorangan Kesenjataan (LPK) TW I tahun 2021, dengan materi menembak senjata laras panjang SS-1 jarak 100 meter dengan 3 sikap yaitu sikap tiarap, duduk dan berdiri.
Wadan Kimamenkav 2 Mar Kapten Mar Hery Santoso menyampaikan, bahwa setiap prajurit Kima Menkav 2 Mar harus mahir dalam keterampilan menembak senjata laras panjang. Karena menembak adalah kemampuan dan modal dasar sebagai seorang prajurit tempur.
“Kegiatan ini bertujuan untuk melatih, disipilin serta meningkatkan kemampuan naluri bertempur menembak prajurit serta menumbuhkan mental yang tinggi nantinya di medan penugasan dan operasi.” Tuturnya.
Lebih lanjut dikatakan,” latihan ini dilaksanakan dengan harapan dapat meningkatkan profesionalisme prajurit Kima Menkav 2 Mar guna mendukung tugas kesatuan, serta tidak lupa dalam pelaksanaannya tetap mengutamakan prosedur protokol kesehatan Covid-19.” Tambahnya.