Pasi Ops Kodim Martapura, Prajurit Wajib Jaga Fisik Melalui Olahraga

 

MARTAPURA-PW: Prajurit TNI – AD memang harus dituntut menjaga kebugaran kondisi fisik agar tetap sehat dalam setiap menjalankan tugas

Hal ini maraknya pandemi, ternyata bukan jadi penghalang bagi anggota Kodim 1006/Martapura untuk menjaga kebugaran tubuh.

Diawali dengan pengecekan personel di Lapangan Makodim, seluruh prajurit Makodim pun akhirnya disuguhi dengan berbagai materi olahraga diantaranya lari jalan dan ketahanan fisik, Senin ( 28/12/2020)

Perwira Operasi Kodim 1006/ Mtp
Kapten Inf Mujiono menerangkan jika olahraga, diyakini mampu meningkatkan kekebalan imun tubuh para prajuritnya. “Meski demikian, kami tetap mematuhi protokoler kesehatan,” ujarnya.

Pemberlakukan protokoler kesehatan, sudah menjadi kewajiban yang harus dilaksanakan oleh para prajurit Kodim Martapura dalam melaksanakan berbagai aktifitas.

“Hal itu sudah menjadi perintah langsung dari Komando Atas. Harus dijalankan oleh prajurit dan PNS Kodim Martapura,” ujarnya.

Oleh karenanya, mari kita bersama sama laksanakan olahraga dengan baik dan tetap mematuhi Protokol kesehatan, seperti jaga jarak, pakai masker untuk mencegah penularan virus Corona.

“Dengan adanya upaya yang kita lakukan ini mudah mudahan kita tetap sehat dan semangat serta terhindar dari penyakit terutama Covid 19,” tutupnya.(Mk-95).

Related posts