Yonmarhanlan II Padang Berkerjasama Dengan Akademi Maritim Sapta Samudra Dalam Madabintal

Padang, PW: TNI AL, Pasmar 1. Prajurit Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Yonmarhanlan) II Padang ikut mendungkung kegiatan Masa Dasar Pembinaan Fisik dan Mental (Madabintal) calon Taruna dan Taruni Akademi Maritim Sapta Samudera (AMSS) Padang Angkatan ke-30 tahun ajaran 2024-2025 yang dilaksanakan di Pantai Sungai Nyalo, Kenagarian Sungainyalo, Mudik Aia, Koto XI Tarusan, Kabupaten Pesisir Selatan, Kamis (26/09/2024).

Kegiatan Madabintal ini dibuka langsung oleh Danyonmarhanlan II Padang Mayor Marinir Wachit Hasim, M.Tr.Opsla., dan materi Madabintal kali ini adalah melaksanakan problem laut dengan materi Dayung PK, Eksersisi PK dan Water Trappen serta pengenalan alat selam yang mana ini merupakan kegiatan yang bertujuan untuk membentuk karakter kerjasama, pantang menyerah, dan ketangkasan calon Taruna dan Taruni tersebut.

Kegiatan Madabintal sendiri bertujan untuk melatih mental, kedisiplinan, dan kesamaptaan serta untuk membentuk sikap positif dan moral yang tangguh, guna membentuk calon taruna yang siap menghadapi tantangan dunia kerja mendatang.

Sementara itu, Danyonmarhanlan II Padang berpesan agar tetap mengutamakan keselamatan dalam mendukung kegiatan Madabintal tersebut.

“Utamakan faktor keamanan dan keselamat bagi para calon Taruna dan Taruni pada setiap materi yang di berikan agar semua kegiatan madabintal ini dapat berjalan aman dan lancar,” ucap Danyonmarhanlan II Padang.

Related posts