Makassar, Pangkalan Utama TNI AL (Lantamal) VI Makassar menggelar upacara peringatan HUT ke-74 TNI AL di Dermaga Layang Markas Komando Lantamal VI, Selasa (10/09/2024).
Bertindak sebagai inspektur upacara Komandan Lantamal VI (Danlantamal VI) Makassar Brigadir Jenderal TNI (Mar) Andi Rahmat M, yang diikuti barisan Perwira, Bintara, Tamtama dan ASN Lantamal VI serta dari Satlinlamil 3 Kolinlamil, Satdik 2 Makassar, PIP Makassar, SMA Hang Tuah Makassar dan Pramuka Saka Bahari Kota Makassar.
Tema yang diusung pada upacara peringatan HUT ke-79 TNI AL Tahun 2024 yaitu “Dengan Semangat Jalesveva Jayamahe, TNI AL Siap Mewujudkan Nusantara Baru Indonesia Maju”.
Dalam sambutan Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto, S.E., M.Si., yang dibacakan oleh Irup mengatakan mengucapkan “Dirgahayu Ke- 79 TNI Angkatan Laut” bagi seluruh Prajurit dan PNS TNI Angkatan Laut dimanapun bertugas dan berada.
“Saya berharap Profesionalisme TNI AL dapat selalu dijaga dan ditingkatkan dalam menghadapi berbagai tantangan global dan nasional, seperti pelanggaran wilayah kedaulatan laut, pencurian kekayaan alam di laut, radikalisme, terorisme, ancaman siber dan ancaman biologi termasuk juga ancaman bencana alam”, ungkap Danlantamal VI saat membacakan amanat Panglima TNI.
Usai upacara, dilaksanakan ramah Tamah yang di selingi dengan penyerahan hadiah lomba kebersihan Kompleks TNI AL di kota Makassar, pemotongan tumpeng dan kue Ulang Tahun oleh Forkopimda Sulsel serta hiburan dengan menampilkan Matros Band bertempat di halaman Gazebo PP Jaladri Mako Lantamal VI.
Hadir dalam Upacara ini, Wadan Lantamal VI Kolonel Laut (P) Dados Raino, para PJU Lantamal VI, PJs. Ketua Korcab VI Daerah Jalasenastri Armada II beserta pengurus, para Kadis/Kasatker Lantamal VI serta para undangan dari Forkopimda Sulsel dan para stake holder rekanan Lantamal VI Makassar serta PPAL Kota Makassar.#tnial_lantamalvi.