Dispen Kormar, TNI Angkatan Laut (Sidoarjo) PW : Atlet Binsat jajaran Brigif 2 Marinir mengikuti Lomba Halang Rintang Try Out Binsat Pasmar 2 Tahun 2024 di Lapangan Halang Rintang Kesatrian Marinri R. Suhadi Gedangan, Sidoarjo, Jawa Timur. Jumat (23/08/2024).
Halang Rintang merupakan salah satu materi yang dilombakan pada Try Out Binsat Pasmar 2 yang diikuti 15 Satlak jajaran Pasmar 2, dimana tiap Satlak diwakili 31 prajurit, dan seluruh peserta wajib melewati 20 rintangan yang ada.
Pemberangkatan peserta pertama lomba Halang Rintang dilakukan oleh Wakil Komandan Pasmar 2 Kolonel Marinir Edi Prayitno dengan mengibarkan bendera start.
Kolonel Marinir Edi Prayitno menyampaikan bahwa ajang Try Out Binsat antar Satlak Pasmar 2 dilaksanakan bertujuan untuk mengukur kemampuan fisik dan mental prajurit guna mempersiapkan diri bertanding di ajang tingkat Korps Marinir, diharapkan bagi seluruh peserta dan official tim Binsat mampu memberikan yang terbaik buat Satuan serta menjaga soliditas dan solidaritas saat pelaksanaan lomba.
“Tryout Binsat Pasmar 2 ini bertujuan untuk mengetahui kemampuan prajurit dan dapat dijadikan sebagai tolok ukur serta sebagai bahan evaluasi dari hasil pembinaan Satuan-satuan jajaran Pasmar 2 yang telah dilaksanakan selama ini,” jelas Wadan Pasmar 2.
Sementara itu, Komandan Brigif 2 Marinir Kolonel Marinir Arip Supriyadi, S.H., M.M., M.Tr.Hanla menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh Atlet dan Official Binsat Brigif 2 Marinir karena telah memberikan hasil yang terbaik pada Lomba Halang Rintang Try Out Binsat Pasmar 2 Tahun 2024.
Dari hasil lomba Halang Rintang tersebut juara pertama diraih Yonif 1 Marinir, diikuti Yonif 3 Marinir sebagai juara dua dan Yontaifib 2 Marinir sebagai juara ketiga.